5 Tempat Wisata Yang Paling Indah dan Unik di NTB || Nusa Tenggara Barat


1. Taman Narmada

Hasil gambar untuk gambar taman narmada lombok














  Taman Nardama terletak di Desa Lembuak, Kecamatan Narmada, kabupaten Lombok Tengah. Taman Narmada adalah taman yang didirikan oleh Raja Anak Agung Ngurah Karangasem dari kerajaan Karangasem, sehingga taman Narmada terkesan sama dan mirip dengan taman yang berada di Karangasem, Provisi Bali.
  Taman ini terkenal dengan keindahan dan kolam yang dimilikinya, setiap pengunjung akan merasakan kesejukan di hati yang tak ada bandingnya, tempat ini sangat cocok  untuk di kunjungi pada musim kemarau, dan tiket masuk sangat murah yaitu 6.000 per orang.

2. Gli Tarawangan

Hasil gambar untuk gambar gili trawangan

  Gili Trawangan adalah sebuah pulau kecil yang memiliki panjang 3 kilometer dan lebar 2 kilometer dan di pulau yang kecil ini memiliki penduduk sekitar 800 jiwa. Gili Trawangan menyediakan fasilitas wisatawan yang sangat beragam, "Tri na Nog" mengklim  bahwa Trawangan adalah pulau kecil yang memiliki bar Irlandia-nya. 
  Pulau ini merupakan destinasi favorit dunia yang menyuguhkan pengalaman bahari yang sangat mengesankan. di tempat ini kita dapat menikmati sunset dan sunrise sekaligus, karena pantainya ada yang menghadap ke Timur dan Barat. Di pulau ini juga kita dapat menikmati kesenian bela diri tradisional yang bernama "Presean" atau "Stick Fighting" yang dipertontonkan di sekitar pasar seni Gili Trawangan.

3. Patai Pink

Hasil gambar untuk pantai pink lombok



  Pantai ini memiliki nama asli yaitu pantai Tangsi, yang terletak di Desa Sekaroh, Kecamatan Jerowu, Kabupaten Lombok Timur. tempat ini merupakan tempat wisata yang unik dan patut untuk di kunjungi, kita akan terkesan dengan keindahan pantainya yang dapat memanjakan mata bagi pengunjung. warna pink  pada pasirnya tercipta dari perpaduan butir-butir pasir warna putih yang bercampur dengan serpihan batu karang warna merah muda. Dan pantai ini juga merupakan 7 dari pantai di dunia yang memiliki pasir berwarna pink. pantai ini sangat tenang dan hanya memiliki ombak yang relative kecil, sehingga mampu membuat pengunjung merasakan ketenangan dan kenyamanan, selain keindahan pantainya tempat ini dikelilingi oleh bukit-bukit dan hamparan padang yang luas.

4 Pantai Kuta

Hasil gambar untuk gambar pantai kuta lombok

  Mendengar atau melihat kata "Pantai Kuta" pasti akan mengira bahwa tempat itu di Bali, tapi pantai yang Kuta yang satu ini berada di Lombok. pantai ini identik dengan keindahan pasirnya yang  berwarna putih seperti Marica, dan banyak juga yang menyebut pantai ini, Pantai Marica.
  Pantai Kuta Lombok memiliki air laut yang sangat jernih dan hamparan pasir putih yang sangat indah, saking jernihnya air laut Anda bisa menikmati keindahan bawah laut dari permukaan air. di pantai Kuta Lombok ini terdapat bukit yang bernama bukit Mandalika.
Selain menikmati keindahan di Pantai, Anda juga menikmati wahana permainan yang ada di tempat ini seperti Jet Ski, Banana Boat, Berenang dan Menyelam.

5 Tanjung Ringgit

Hasil gambar untuk gambar pantai tanjung ringgit

  Tempat ini sangat cocok untuk pecinta kamera atau yang hobi foto-foto, hamparan pantai di kelilingi oleh bukit dan di atas bukit terlihat warna lautan yang  bergradasi dari beberapa warna sekaligus, seperti biru tasko, biru pekat dan biru muda serta tebing curam mengelilinginya. pantai di bawah tebing ini sangat cocok untuk snokerling. Tempat ini juga memiliki  panorama sunrise yang memakau.

Tuhan memang luar biasa menciptakan bumi yang indah ini untuk kita nikmati dan lestarikan, maka dari itu patutlah kita bersyukur untuk setiap pemberian Tuhan. dan marilah kita jaga Alam ini

Sekian yang dapat saya berikan kepada saudara-saudara sekalian, kalau ada salah penulisan  atau yang kurang jelas atau kurang di pahami saya minta maaf. 

Comments

Popular posts from this blog

7 Tempat Wisata di Kabupaten Maros Yang Unik dan Bersejarah || SULAWESI SELATAN

Destinasi Wisata di Indonesia Yang Indah Hanya "di Pulau Sabu"